Cara mudah mengurangi lemak di perut

Hidup Sehat | 11 Oktober 2021

Bagikan:

Cara mudah mengurangi lemak di perut

Setiap orang pasti mendambakan bentuk tubuh yang ideal, tidak heran jika banyak yang melakukan berbagai usaha untuk mencapai hal tersebut. Namun, masalah terjadi ketika timbunan lemak berlebih menumpuk di tubuh, khususnya bagian perut. Tidak hanya membuat kita tidak percaya diri, timbunan lemak yang berlebih juga meningkatkan berbagai resiko penyakit serius seperti penyumbatan arteri hingga penyakit jantung.

Untuk mengatasi hal tersebut, simak beberapa tips berikut untuk tahu cara menghilangkan lemak perut secara efektif:

Fokus pada makanan rendah kalori

Salah satu cara paling efektif untuk menghilangkan lemak tubuh adalah dengan defisit kalori atau makan lebih sedikit kalori daripada yang dibakar tubuh. Hal ini membuat tubuh mengambil tenaga dari pembakaran lemak, termasuk perut.

Mengonsumsi makanan yang dipanggang atau direbus adalah cara yang bermanfaat untuk menciptakan defisit kalori dan meningkatkan kesehatan. Beberapa contoh makanannya seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan makanan gandum utuh.

Kurangi minuman manis

Mengkonsumsi gula berlebih tampaknya menjadi pendorong utama kenaikan berat badan, terutama di daerah perut. Asupan gula yang tinggi juga dapat meningkatkan kadar lemak visceral dengan meningkatkan resistensi insulin dan memicu peradangan di seluruh tubuh. Lemak visceral adalah lemak aktif yang membalut organ-organ di perut, atau lebih sering dikenal dengan lemak perut. Lemak visceral disebut lemak aktif karena dapat secara aktif meningkatkan risiko berbagai penyakit. (4)

Oleh karena itu, mulai kurangi asupan gula dan biasakan minum air putih yang berkualitas agar kebutuhan hidrasi tetap terjaga. Selain menghilangkan haus, banyak manfaat air putih yang bisa anda rasakan mulai dari menjaga konsentrasi hingga kelembaban kulit. (1)

Makan lebih banyak buah dan sayuran

Buah-buahan dan sayuran dapat menyediakan karbohidrat kompleks, yang merupakan alternatif rendah kalori yang sehat untuk karbohidrat olahan.

Buah-buahan dan sayuran juga menambahkan serat ke dalam makanan. Penelitian menunjukkan bahwa serat dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2 – suatu kondisi yang terkait dengan akumulasi lemak visceral dan kelebihan berat badan – dan membantu mengatur gula darah. (1)

Pilih protein rendah lemak

Sumber protein rendah lemak bisa didapatkan dari kacang-kacangan dan daging rendah lemak. Menambahkan ini ke dalam makanan dapat membantu mendorong perasaan kenyang setelah makan dan mengurangi keinginan untuk camilan manis. (1)

Baca Juga:

Pilih lemak sehat

Beberapa lemak makanan diperlukan dalam diet sehat, tetapi tidak semua sumber lemak memberikan manfaat seperti lemak jenuh yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke. Lemak jenuh juga dapat menyebabkan penambahan berat badan dan terkait erat dengan perkembangan lemak visceral.

Mengonsumsi lemak sehat sebagai gantinya dapat membantu mengurangi lemak tubuh secara keseluruhan dan memiliki berbagai manfaat.

Makanan tinggi lemak yang sehat meliputi:

  • alpukat
  • biji chia
  • telur
  • kacang dan selai kacang
  • zaitun (1)

Rutin berolahraga

Aktivitas fisik secara teratur penting untuk kesehatan yang baik dan sangat penting jika Anda mencoba menurunkan berat badan atau mempertahankan berat badan yang ideal.

Saat menurunkan berat badan, lebih banyak aktivitas fisik dapat meningkatkan jumlah pembakaran kalori. Terlebih jika dikombinasikan dengan pengurangan jumlah kalori yang Anda makan, menciptakan “defisit kalori” yang menghasilkan penurunan berat badan yang lebih cepat. (1)

Coba kardio

Latihan kardiovaskular (kardio) merupakan olahraga yang dapat membakar lemak hampir di seluruh bagian tubuh dan membuat detak jantung berdetak lebih cepat dari biasanya. Selain membakar lemak, kardio juga dapat mengencangkan otot dan membuat badan anda terasa lebih sehat dan segar.

Beberapa latihan kardio yang bisa anda coba adalah berjalan santai, berlari, sepeda statis, dan berenang. (1)

Cobalah olahraga dengan interval intensitas tinggi

High intensity interval training (HIIT) adalah olahraga yang mengkombinasikan gerakan intens dengan less-intens dalam periode waktu tertentu sehingga dapat membakar kalori yang lebih banyak.

Misalnya, HIIT mungkin melibatkan siklus berjalan selama 3 menit, lalu berlari selama 30 detik. Penelitian dari 2011 menunjukkan bahwa HIIT dapat mengurangi lemak tubuh lebih efektif daripada jenis olahraga lainnya. Karena periodenya yang singkat, HIIT juga bisa menjadi cara yang baik untuk memudahkan rutinitas olahraga bagi Anda yang sibuk. (2)

Cobalah latihan angkat beban

Latihan angkat beban dapat mengurangi berat badan karena berfokus pada pembentukan massa otot, dan otot membakar lebih banyak kalori daripada lemak.

Latihan angkat beban juga dapat meningkatkan kesehatan tulang dan sendi. Ini karena otot yang lebih kuat mampu menopang tubuh, yang mengurangi ketegangan pada tulang dan persendian. Centers for Disease Control and Prevention (CDC) merekomendasikan untuk melakukan latihan kekuatan 2 hari per minggu. (3)

Bagi banyak orang, mengurangi jumlah lemak perut secara signifikan dapat meningkatkan kepercayaan diri dan kesehatan mereka. Mulailah membiasakan diri dengan pola hidup sehat yang diimbangi dengan diet sehat serta olahraga rutin.

Selain melakukan berbagai metode di atas, pastikan juga Anda memiliki asupan hidrasi yang baik dengan air mineral berkualitas seperti AQUA yang telah lebih dari 48 tahun murni langsung dari sumbernya dan melewati lebih dari 400 cek kualitas sehingga kesegarannya tetap terjaga di setiap tetes kemurniannya.

Dalam prosesnya, AQUA juga tak lupa melakukan tiga perlindungan, yaitu; melindungi ekosistem sumber airnya, menjaga kealamian mineralnya, serta diproses secara seksama untuk menjaga keasliannya hingga ke tangan Anda.

AQUA, pilihan tepat untuk dukung hidrasi sehatmu!

 

Source:

6 Simple Ways to Lose Belly Fat, Based on Science - buka

HIGH-INTENSITY INTERVAL TRAINING (HIIT) ENERGY TIPS - buka

Benefits of Physical Activity - buka

Lemak Visceral, Lemak di Rongga Perut yang Perlu Ditaklukkan - buka

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Enzy mengajak Anda untuk beli AQUA sekarang!

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .