Logo AQUA

Cara Reservasi Restoran untuk Buka Bersama, Mudah & Praktis!

Tips Ramadhan | 24 Maret 2023

Bagikan:

Cara Reservasi Restoran untuk Buka Bersama, Mudah & Praktis!

Ingin mengadakan acara buka bersama dengan teman-teman tapi selalu kehabisan tempat? Well, Anda bisa menghindarinya dengan cara reservasi restoran jauh-jauh hari.

Dapat dikatakan, buka bersama merupakan salah satu hal wajib di antara kegiatan Ramadan lainnya.

Sehingga, jangan heran bila setiap restoran ramai dipenuhi orang-orang ketika menjelang buka puasa. Inilah alasan mengapa penting sekali melakukan reservasi.

Nah, artikel berikut memberikan uraian tentang sistem reservasi restoran dan langkah-langkahnya agar Anda bisa mengamankan tempat lebih dulu. Simak baik-baik!

Sistem Reservasi Restoran

Sistem reservasi restoran merupakan suatu cara atau proses dalam memesan tempat untuk acara makan bersama.

Saat ini, cara reservasi restoran dapat dilakukan dengan mudah. Pasalnya, kemajuan teknologi informasi membantu proses reservasi restoran dapat dilakukan secara online.

Sistem reservasi restoran ini membuat Anda tidak perlu mem-booking dengan datang langsung ke tempat, sebab bisa memanfaatkan gawai untuk pemesanan hingga pembayarannya.

Umumnya, sistem reservasi restoran dilakukan ketika agenda makan bersama dengan jumlah orang yang banyak, misalnya saat bukber di bulan Ramadan

Anda pasti pernah mengalami situasi ketika berbagai restoran penuh saat menjelang buka puasa, mengingat antusiasme masyarakat untuk bukber sangat besar.

Hal ini dapat Anda atasi dengan cara reservasi restoran jauh-jauh hari sebelum pelaksanaan buka bersama. 

Dengan memesan lebih awal, baik dengan datang langsung atau memanfaatkan kemudahan lewat sistem online, Anda bisa berbuka bersama dengan keluarga, teman, atau rekan kerja di restoran pilihan tanpa takut kehabisan tempat.

Cara Reservasi Restoran dengan Mudah

Reservasi restoran untuk buka bersama adalah hal yang wajib dilakukan saat memiliki agenda bukber agar tidak kehabisan tempat.

Cara reservasi restoran saat ini tergolong mudah, sehingga Anda tidak perlu khawatir kehabisan tempat karena bisa dilakukan jauh-jauh hari tanpa harus datang ke lokasi.

Nah, agar Anda tidak bingung, berikut ini adalah beberapa cara reservasi restoran untuk buka bersama.

1. Buat Rencana Pemesanan Restoran

Cara reservasi restoran untuk bukber yang pertama adalah membuat rencana pemesanan. Membuat rencana ini akan memudahkan Anda ketika mem-booking tempat. 

Apabila buka bersama dilakukan dengan jumlah orang yang banyak, maka pastikan terlebih dahulu kepada pihak restoran mengenai ketersediaan tempat. 

Pastikan pula Anda telah menetapkan tanggal untuk buka bersama. Apabila tempat dan waktu telah dikonfirmasi ketersediaannya, Anda perlu memeriksa menu restoran tersebut. 

Buat daftar menu yang akan dipesan bersama rekan-rekan Anda. Hal ini diperlukan untuk memudahkan Anda saat memesan, mengingat jumlah orang yang akan bukber cukup banyak.

Selain itu, Anda juga bisa segera menginformasikan ke pihak restoran, sehingga tidak perlu antre untuk memesan lagi saat hari H.

Baca juga: 7 Manfaat Buka Bersama di Bulan Ramadan, Jaga Silaturahmi!

2. Telepon Restoran Beberapa Hari Sebelumnya

Cara reservasi restoran untuk buka bersama selanjutnya adalah dengan menelepon beberapa hari sebelum agenda bukber tiba.

Mengapa demikian? Sebab, pada bulan puasa, setiap restoran cepat dipenuhi oleh orang-orang yang tengah buka bersama.

Anda tentu tidak ingin kehilangan kesempatan buka bersama hanya karena kehabisan tempat, bukan? 

Maka sebaiknya, hubungi pihak restoran jauh-jauh hari jika ingin melangsungkan buka bersama di tempat makan tersebut. 

3. Gunakan Aplikasi

Cara reservasi restoran kini bisa dilakukan dengan mudah, Anda bisa memanfaatkan aplikasi yang tersedia di gawai, sehingga tidak perlu datang untuk memesan langsung.

Anda hanya perlu mengunduh aplikasi yang telah tersedia pada smartphone dan bisa melakukan reservasi kapanpun dan dari manapun.

Cara reservasi restoran online ini memudahkan Anda untuk mem-booking tempat, memesan makanan, dan melakukan pembayaran. 

Ketika datang ke restoran saat buka bersama, Anda cukup menunjukkan bukti pembayaran yang berbentuk nota transaksi digital atau barcode.

Baca juga: 7 Cara Agar Kuat Puasa dan Tetap Bugar Selama Ramadan

4. Reservasi via WhatsApp

Cara reservasi restoran via WA atau WhatsApp juga bisa Anda lakukan. Saat ini, setiap restoran umumnya menyediakan kontak WhatsApp pada kanal media sosial mereka.

Nah, Anda bisa menghubungi kontak yang tertera dan melakukan pemesanan. 

Pastikan bahwa Anda memesan tempat dan memilih menu pada jam kerja agar mendapatkan respons cepat. 

Selain itu, jangan lupa juga untuk menggunakan tutur kata yang sopan saat melakukan reservasi restoran.

5. Datang Langsung untuk Memesan Tempat

Cara reservasi restoran untuk buka puasa yang terakhir adalah dengan datang langsung ke tempatnya. Cara ini masih banyak dilakukan oleh orang-orang.

Biasanya, mendatangi restoran secara langsung dilakukan ketika jumlah orang yang berbuka bersama tidak banyak. 

Anda bisa datang ke restoran beberapa jam sebelum buka bersama untuk memastikan ketersediaan tempat. 

Namun, apabila khawatir akan kehabisan tempat, ditambah dengan jumlah orang yang bukber cukup banyak, Anda bisa datang beberapa hari sebelum agenda buka bersama dilaksanakan. 

Itu dia beberapa cara reservasi restoran yang bisa Anda coba. Jangan lupa, pesanlah tempat dari jauh-jauh hari sebelum acara bukber dilaksanakan.

Hal ini untuk mengantisipasi kehabisan tempat ataupun kehabisan menu makanan karena ramainya pesanan.

Sebagai pelengkap buka bersama, selalu pastikan bawa air mineral AQUA di tas Anda. 

Selain karena lebih praktis, AQUA juga mengandung air pegunungan yang terjaga kemurniannya.

Anda pun tak perlu khawatir mengenai kualitas AQUA, sebab air minum AQUA diproses melalui ratusan uji klinis tanpa tersentuh tangan manusia.

Yuk, sediakan #AQUADULU dan rasakan kesegaran di setiap tetesnya. Diciptakan oleh alam, 100% MURNI untuk bulan yang suci!

Baca juga: 10 Ide Ngabuburit Seru untuk Mengisi Waktu di Bulan Ramadan

Referensi:

  1. Sistem Informasi Reservasi Restoran - Buka
  2. Cara Reservasi Restoran Tanpa Khawatir Kehabisan Tempat Duduk - Buka

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Air Mineral Resmi Timnas Indonesia

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .