6 Manfaat Sit Up untuk Kesehatan Tubuh yang Perlu Diketahui

Hidup Sehat | 03 Juni 2021

Bagikan:

6 Manfaat Sit Up untuk Kesehatan Tubuh yang Perlu Diketahui

Olahraga merupakan salah satu cara untuk membakar kalori. Aktivitas fisik ini mampu membuat badan menjadi lebih bugar sekaligus melepas penat setelah bekerja, contohnya sit up. Secara umum, manfaat sit up tidak hanya untuk otot perut, namun juga otot dada, panggul, pinggang bagian bawah dan leher [1].

Banyak orang memilih sit up karena termasuk ke dalam olahraga sederhana namun tetap mampu melatih berbagai otot agar menjadi lebih kencang. Apakah sit up juga menjadi salah satu aktivitas favorit Anda? 

Nah, jika iya, penting diingat bahwa saat melakukan olahraga ini, pastikan kebutuhan cairan tubuh Anda tetap terpenuhi. Minum #AQUADulu kapanpun Anda merasa haus. Sehingga, tubuh pun terhindar dari dehidrasi.

Setelah mendapat asupan mineral yang cukup, tentunya tubuh akan menjadi lebih fit dan manfaat sit up pun bisa diperoleh secara optimal. Tapi, apa saja sebenarnya manfaat sit up untuk tubuh? Ini dia penjelasannya.

1. Menjaga kestabilan gerakan tubuh

Apabila Anda melakukan olahraga ini secara rutin, maka manfaat sit up yang bisa dirasakan adalah sistem otot pada bagian perut akan lebih kuat. Selain itu, bagian perut, bahu, lengan, pinggul dan punggung akan seimbang.

Anda bisa coba melakukannya tanpa bantuan peralatan agar otot perut menjadi lebih kuat saat mengangkat beban tubuh [2].

2. Menjaga sistem metabolisme

Manfaat sit up yang selanjutnya adalah menjaga sistem metabolisme. Sistem metabolisme melibatkan berbagai jenis hormon seperti hormon pertumbuhan. Sistem metabolisme yang kuat diperlukan untuk mengolah berbagai jenis zat asing yang masuk ke tubuh termasuk makanan.

Untuk itu, Anda perlu melakukan sit up agar sistem metabolisme berjalan lancar. Bila dilakukan secara konsisten dan efektif, sit up akan membangun semua otot di bagian perut. Ketika semua otot perut bekerja secara aktif maka pasokan oksigen untuk pembuluh darah akan terpenuhi sehingga membuat darah bisa membantu sistem metabolisme pada tubuh [2].

3. Menjaga pencernaan

Tahukah Anda bahwa bagian pencernaan yang paling banyak bermasalah adalah usus? Ya, semua sisa makanan yang berkumpul pada usus dapat menyebabkan radang atau kanker jika kekurangan serat. Akan tetapi ternyata manfaat sit up bisa menjadi solusi lain dari permasalahan tersebut. Sit up akan menggerakkan semua otot dalam perut dengan mendorong usus agar bisa melakukan pekerjaannya dalam mengolah semua makanan yang masuk [2].

4. Menjaga kesehatan otot

Manfaat sit up yang bisa Anda peroleh selanjutnya adalah kesehatan otot terjaga. Gerakan menarik tubuh dan meletakkan punggung dalam sit up sangat bermanfaat untuk melatih kekuatan otot tubuh sehingga massa otot tubuh akan berkembang dan bisa membuat tubuh lebih sehat [2].

5. Melancarkan peredaran darah

Peredaran darah dalam tubuh adalah salah satu proses inti kehidupan karena darah menjadi media untuk memasok ketersediaan oksigen ke seluruh tubuh.

Melakukan sit up secara rutin akan membuat otot bekerja secara maksimal sehingga peredaran darah dalam tubuh Anda berjalan dengan baik [2].

6. Pembentukan pinggul

Mendapatkan bentuk pinggul indah dan tidak terlihat berlemak adalah manfaat sit up yang tak boleh Anda lewatkan. Sit up akan menjaga semua otot tubuh yang bekerja pada bagian perut, pinggul dan kaki menjadi lebih stabil. Sit up juga akan menempatkan bentuk pinggul sehingga akan mencegah berbagai masalah tulang dan otot saat Anda sudah lanjut usia [2].

Sebelum Anda mulai melakukan sit up, ada baiknya Anda mengetahui bagaimana cara sit up yang benar dan tepat agar tidak timbul cedera pada leher dan punggung. Memulai sit up yang benar adalah dengan berbaring. Lanjutkan dengan menekuk lutut, dengan kaki menapak di lantai agar tubuh tetap stabil. 

Letakkan tangan dalam posisi silang di atas dada atau letakkan di dekat telinga. Untuk menghindari cedera leher, Anda tidak perlu memaksakan leher untuk menekuk bersama dengan tubuh bagian atas. Hindari juga untuk mendorong leher ke atas.

Angkat badan ke atas ke arah lutut, sambil menghembuskan napas saat melakukannya. Kemudian, turunkan badan kembali ke posisi berbaring seperti semula sambil menarik napas. Bagi yang baru memulai berlatih, Anda bisa mendapatkan manfaat sit up dengan melakukan 10 kali sit up sehari. Anda bisa menambahnya secara bertahap sesuai kesanggupan [1].

Agar olahraga Anda berjalan lebih maksimal, jangan lupa untuk mengonsumsi air mineral. Karena, saat melakukan olahraga, tubuh akan banyak kehilangan cairan tubuh, sehingga disarankan untuk mengonsumsi cukup cairan agar kamu terhindar dari kondisi dehidrasi.

AQUA dapat menjadi pilihan sebagai air minum terbaik setelah berolahraga karena AQUA sudah hadir lebih dari 48 tahun di Indonesia, menghadirkan kebaikan air mineral alami dari sumber air pegunungan dengan tiga perlindungan. AQUA melindungi keseimbangan di sekitar ekosistem sumber air, melindungi kealamian mineral, serta melakukan proses yang seksama sehingga kehigienisan dan kualitas terjamin [3].

AQUA teman setia di segala aktivitas. Selamat berolahraga, dan tetap terhidrasi maksimal!

Referensi:

  1. 5 Manfaat Sit Up, Salah Satunya Memperindah Bentuk Perut - buka
  2. Manfaat Sit Up Bagus Untuk Kesehatan Tubuh Anda - buka
  3. Deretan Olahraga Ini Sukses Turunkan Berat Badan

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Enzy mengajak Anda untuk beli AQUA sekarang!

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .