9 Cara Mengatasi Tenggorokan Gatal secara Sederhana

Hidup Sehat | 22 April 2024

Bagikan:

9 Cara Mengatasi Tenggorokan Gatal secara Sederhana

Tenggorokan gatal adalah kondisi yang mengganggu sekitar dan menimbulkan ketidaknyamanan. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui cara mengatasi tenggorokan gatal.

Biasanya, kondisi ini juga disertai dengan tenggorokan kering atau radang, batuk, hingga bersin-bersin.

Sebetulnya, tenggorokan gatal merupakan gejala yang umum terjadi dan dapat membaik secara alami.

Akan tetapi, agar aktivitas Anda seharian tetap lancar, yuk simak mengenai beberapa cara mengatasi tenggorokan gatal berikut ini!

Cara Mengatasi Tenggorokan Gatal

Tenggorokan gatal dapat disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari alergi, polusi udara, dan makanan yang dikonsumsi.

Biasanya, tenggorokan gatal merupakan gejala flu dan batuk yang diakibatkan paparan virus atau bakteri.

Agar tidak bertambah parah, berikut adalah beberapa cara meredakan tenggorokan gatal:

1. Meningkatkan Konsumsi Cairan

Cara mengatasi tenggorokan gatal yang pertama adalah meningkatkan konsumsi cairan dengan minum air putih.

Sebab, minum banyak air putih dapat membantu tenggorokan tetap terjaga kelembapannya. Alhasil, rasa panas dan perih pada tenggorokan pun akan mereda.

Aturan ideal minum air putih per harinya yang dianjurkan dan baik untuk kesehatan yaitu sekitar 2 liter atau 8 gelas.

Jadi, meskipun tidak sedang sakit tenggorokan, Anda masih perlu memenuhi kebutuhan cairan sesuai aturannya.

Selain itu, pastikan untuk tidak membiarkan tubuh terkena dehidrasi atau kekurangan air putih. Jika dehidrasi, maka tenggorokan gatal bisa makin parah.

2. Perbanyak Istirahat

Penyebab utama dari tenggorokan gatal dan sakit adalah infeksi virus atau bakteri. Agar terhindar dari infeksi tersebut, tubuh harus memiliki sistem pertahanan yang kuat.

Nah, apabila Anda kurang istirahat, maka sistem pertahanan tubuh bisa melemah. Alhasil, tubuh akan mudah terserang penyakit.

Oleh karena itu, memperbanyak istirahat, terutama setelah melakukan banyak kegiatan, dapat menjadi salah satu cara mengatasi tenggorokan gatal.

Baca juga: 8 Cara Mengatasi Flu yang Mudah Dilakukan di Rumah 

3. Kumur-Kumur dengan Air Garam

Berkumur menggunakan air garam juga merupakan salah satu cara mengatasi tenggorokan gatal yang mudah dilakukan.

Hal ini karena air garam bersifat menarik air sehingga mengurangi pembengkakan yang terjadi karena peradangan.

Untuk mengatasi tenggorokan gatal dengan cara ini, Anda hanya perlu mencampurkan setengah sendok teh garam ke dalam secangkir air hangat.

Selain menjadi pereda tenggorokan gatal, berkumur dengan air garam juga dapat meredakan sakit gigi dan membantu menghilangkan bau mulut.

4. Menghisap Lozenges

Lozenges merupakan permen yang berfungsi untuk melegakan atau mengurangi gejala sakit tenggorokan.

Jadi, sesuai fungsinya, Anda dapat menghisap permen lozenges ini sebagai cara mengatasi tenggorokan gatal.

Mengonsumsi permen lozenges akan membantu merangsang produksi air liur. Alhasil, tenggorokan pun akan tetap lembap dan tidak kering.

Selain itu, lozenges yang memiliki kandungan mint dapat memberikan sensasi dingin dan efek analgetik yang berfungsi meredakan nyeri akibat radang

5. Mengonsumsi Makanan Lunak

Saat tenggorokan gatal, ada baiknya juga untuk mengonsumsi makanan lunak agar tidak memperparah gejalanya.

Sebab, mengonsumsi makanan yang keras akan membuat tenggorokan menjadi makin sakit saat menelan.

Adapun beberapa makanan lunak yang cocok dikonsumsi saat tenggorokan gatal adalah pisang, sup hangat, bubur, dan yoghurt.

6. Hindari Konsumsi Makanan Berminyak

Cara mengatasi tenggorokan gatal selanjutnya adalah dengan menghindari konsumsi makanan berminyak.

Sebab, makanan berminyak, seperti gorengan, dapat merangsang tumbuhnya bakteri dan virus. Alhasil, tenggorokan pun akan makin gatal dan menyebabkan iritasi apabila dikonsumsi berlebihan.

Selain itu, meskipun tenggorokan sudah sembuh, ada baiknya untuk tidak mengonsumsi makanan berminyak dengan frekuensi yang sering.

Baca juga: Ini 11 Cara Mengatasi Radang Tenggorokan agar Cepat Membaik 

7. Minum Air Hangat

Mengonsumsi air hangat juga merupakan salah satu cara mengatasi tenggorokan gatal yang dapat Anda coba lakukan.

Hal ini karena air hangat memicu produksi saliva lebih banyak, sehingga dapat membantu melembapkan tenggorokan.

Agar khasiatnya lebih optimal, Anda juga dapat mencampurkan air hangat dengan bahan lain, seperti lemon, teh, dan jahe.

Baca Juga: 15 Manfaat Mengonsumsi Air Hangat Rutin untuk Kesehatan Tubuh

8. Mengonsumsi Madu

Madu merupakan salah satu bahan alami yang sudah dikenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan.

Nah, madu juga bisa menjadi cara mengatasi tenggorokan gatal dan batuk karena sifat antimikroba serta antiinflamasi yang dimilikinya.

Akan tetapi, konsumsi madu tidak dianjurkan untuk bayi yang masih berusia di bawah 1 tahun karena bisa menimbulkan infant botulism.

9. Menggunakan Humidifier

Humidifier merupakan alat pelembap udara agar ruangan tidak terlalu kering. Perlu diketahui, udara yang kering dapat membuat tenggorokan makin mengalami iritasi dan memperburuk gejala.

Oleh karena itu, Anda dapat mencoba untuk menggunakan humidifier sebagai salah satu cara mengatasi tenggorokan gatal.

Selain itu, humidifier juga membantu merawat lendir tetap lembab dan tidak menginfeksi tenggorokan bagian belakang.

Demikian juga berbagai ulasan lengkap mengenai beberapa cara mengatasi tenggorokan gatal yang dapat Anda lakukan.

Apabila kondisi ini tidak membaik serta diikuti dengan gejala serius, seperti sulit bernapas dan menelan, segera periksakan diri ke dokter agar mendapat penanganan yang tepat.

Nah, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, salah satu cara mengatasi tenggorokan gatal adalah dengan minum air putih secara cukup.

Berkenaan dengan ini, Anda juga perlu memastikan bahwa air putih yang dikonsumsi berkualitas. Oleh karena itu, pilih #AQUADULU.

Sebab, tidak semua air mineral itu AQUA. AQUA merupakan air mineral yang berasal dari 19 pegunungan terpilih di Indonesia, sehingga kemurniannya terjamin.

Lebih dari itu, AQUA juga sudah terasa dingin alami dan segar tanpa harus Anda masukkan ke dalam lemari pendingin terlebih dahulu.

Oleh karena itu, yuk minum AQUA DULU untuk bantu penuhi asupan cairan dan menjaga tubuh tetap terhidrasi!

Diciptakan oleh alam, 100% MURNI air mineral pegunungan tanpa tambahan apapun, sebagaimana alam ingin Anda meminumnya.

Baca juga: 7 Penyakit yang Sering Terjadi pada Anak & Perlu Diwaspadai 

Referensi:

  1. Cara Mudah Mengatasi Tenggorokan Gatal Berdasarkan Penyebabnya - Buka
  2. Bikin Tidak Nyaman, Ini 5 Cara Mengatasi Tenggorokan Gatal - Buka
  3. 6 Cara Mudah Meredakan Tenggorokan Kering dan Gatal - Buka

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Pesan AQUA, kami antar. Belanja sekarang!

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .